Jadwal SNMPTN 2020Jadwal SNMPTN 2020

SNMPTN merupakan salah satu jalur seleksi mahasiswa baru yang paling banyak diincar oleh para calon mahasiswa. Salah satu alasan kenapa SNMPTN banyak diminati adalah karena kemudahannya. Untuk bisa diterima di kampus impian kita melalui jalur SNMPTN, kita cukup melakukan seleksi berkas. Tanpa ada seleksi tulis atau wawancara sama sekali.

Tapi di balik berbagai kemudahannya, untuk bisa mengikuti SNMPTN syaratnya lumayan berat. Karena kita harus mempunyai nilai yang baik selama SMA. Akan sangat baik jika kalian mengalami peningkatan nilai dari tahun ke tahun selama SMA. Namun jika tidak, pastikan nilai kalian tidak mengalami penurunan yang signifikan dari tahun ke tahun. Karena nilai rapor merupakan parameter paling mendasar bagi calon peserta SNMPTN.

Buat kalian yang berniat untuk mendaftar kuliah di tahun 2020 melalui jalur SNMPTN, berikut ini adalah jadwal lengkap SNMPTN 2020. Silakan catat baik-baik.

#1. Peluncuran Sistem PMB 2020

Waktu15 November 2019
KeteranganPress conference mengenai peluncuran sistem Penerimaan Mahasiswa Baru 2020

#2. Registrasi Akun LTMPT

Waktu 2 Desember 2019 – 7 Januari 2020
Keterangan Pendaftaran akun LTMPT bagi calon peserta SNMPTN 2020

#3. Pengisian PDSS

Waktu13 Januari 2020 – 6 Februari 2020
KeteranganPengisian Pangkalan Data Sekolah dan Siswa serta pemeringkatan oleh pihak sekolah. Untuk selanjutnya digunakan sebagai penentu kelayakan calon peserta SNMPTN.

Bagi siswa yang dinyatakan layak mengikuti SNMPTN bisa mendaftar SNMPTN. Yang dinyatakan belum layak, bisa mencoba jalur lain selain SNMPTN.

#4. Pendaftaran SNMPTN 2020

Waktu11 Februari 2020 – 25 Februari 2020
KeteranganProses pendaftaran SNMPTN melalui web SNMPTN. Kelengkapan data yang harus dipersiapkan antara lain:
– Foto
– Sertifikat juara lomba atau olimpiade
– Portofolio untuk yang memilih jurusan seni dan olahraga

Setelah itu, jika kalian mendaftar beasiswa bidik misi, jangan lupa untuk melakukan verifikasi melalui web SNMPTN.

Dan yang terakhir, jangan lupa untuk cetak kartu peserta SNMPTN. Selain buat tanda peserta juga sebagai kenang-kenangan dan pengingat nantinya kalau kalian sudah diterima di jurusan yang kalian impikan.

Untuk panduan selengkapnya, silakan dibaca di panduan resmi SNMPTN.

#5. Pengumuman Hasil SNMPTN 2020

Waktu4 April 2020 (Pukul 15.00 WIB)
KeteranganPengumuman hasil SNMPTN melalui web resmi SNMPTN. Pastikan kalian mengingat username dan password kalian dengan baik.

#6. Pendaftaran Ulang Maba Jalur SNMPTN

WaktuSesuai dengan kebijakan kampus masing-masing.
KeteranganBiasanya ketika pengumuman hasil SNMPTN kalian akan diberikan informasi mengenai daftar ulang ini. Atau jika tidak, biasanya kalian akan diberikan informasi mengenai web resmi PMB kampus tujuan kalian.

Selain itu, info mengenai daftar ulang mahasiswa jalur SNMPTN bisa dicek langsung di halaman resmi SPMB (Seleksi Penerimaan Mahasiswa Baru) masing-masing kampus.

Demikian yang bisa kami sampaikan mengenai jadwal SNMPTN 2020. Semoga bisa bermanfaat buat kalian. Khususnya yang ingin daftar kuliah melalui jalur SNMPTN di tahun 2020.

Baca Juga  10 Jurusan Paling Sepi Peminat di SBMPTN Unesa

Untuk mengetahui info seputar perkuliahan yang lainnya, silakan kunjungi link berikut ini.

Try Out SNBP

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *