Apa itu Teknik Informatika?

Teknik informatika adalah salah jurusan yang terkait dengan komputer. Dalam SBMPTN, teknik informatika termasuk dalam kategori jurusan saintek (sains dan teknik). Meskipun banyak diminati, tidak banyak calon mahasiswa yang benar-benar tahu apa yang dipelajari di teknik informatika.

Seringkali mereka yang berminat masuk teknik informatika pengetahuaannya tentang teknik informatika sebatas belajar komputer. Padahal teknik informatika tidak seperti itu. Teknik informatika bukan hanya belajar komputer. Tapi belajar bagaimana menggunakan komputer untuk bisa membuat sistem berbasis komputer untuk menyelesaikan masalah dengan menggunakan berbagai macam kemampuan pemrograman, kecerdasan buatan, dan jaringan komputer.

Jadi bisa disimpulkan setidak-tidaknya ada 3 bidang yang dipelajari di teknik informatika. Yaitu pemrograman (rekayasa perangkat lunak), kecerdasan buatan (artificial intellegence), dan jaringan komputer. Jadi jangan sampai salah paham. Apalagi berpikir bahwa di teknik informatika bakal diajari aplikasi edit foto seperti photoshop atau aplikasi edit video seperti after effect dan adobe premiere. Karena sama sekali tidak ada materi desain dan multimedia di dunia teknik informatika.

Alasan Paling Umum Ketika Memilih Teknik Informatika

  • Peluang kerjanya sangat luas
  • Hampir semua bidang pekerjaan membutuhkan tenaga IT
  • Teknologi informasi masih terus berkembang
  • Penasaran dan ingin belajar proses di balik layar sebuah aplikasi
  • Penasaran ingin belajar membuat game
  • Ingin menjadi the next Mark Zuckerberg
  • Suka desain web dan ingin lebih mendalami dunia web
  • Sudah lama memakai sistem operasi Linux dan ingin mempelajari Linux lebih dalam
  • Pernah belajar pemrograman di waktu sekolah dan merasa penasaran untuk mempelajarinya lebih jauh

Apa Saja yang Dipelajari di Teknik Informatika? 

Salah satu hal yang perlu diketahui sebelum memilih jurusan adalah materi yang dipelajari di jurusan yang kita minati. Karena bisa jadi apa yang kita bayangkan ketika SMA tentang jurusan tersebut tidak sesuai dengan fakta. Maka dari itu sangat penting mengetahui materi yang dipelajari di masing-masing jurusan yang kita minati. Agar kita tidak sampai merasa salah pilih jurusan di kemudian hari.

Materi Secara Umum di Teknik Informatika

Secara umum, materi perkuliahan di teknik informatika terbagi menjadi 2: matematika (logika) dan pemrograman (algoritma). Jadi kalau kalian berpikiran bahwa di teknik informatika itu bakal diajari Photoshop, Corel, atau Adobe Premiere, mending kalian pikir-pikir lagi. Karena teknik informatika itu hampir tidak ada materi tentang desain. Kalaupun kita harus membuat desain aplikasi berupa mockup atau semacamnya, kita harus belajar secara otodidak.

Yang Dipelajari di Teknik Informatika
sumber gambar

Mata Kuliah Teknik Informatika

Mata kuliah teknik informatika masing-masing kampus tidak sama. Karena masing-masing kampus mempunyai otonomi untuk menentukan mata kuliahnya masing-masing. Tapi meskipun mata kuliahnya berbeda-beda, secara garis besar apa yang diajarkan di semua jurusan teknik informatika hampir sama.

Dalam kesempatan kali ini saya akan memberikan contoh mata kuliah teknik informatika dari ITB sebagai gambaran apa saja mata kuliah yang diajarkan di jurusan teknik informatika. Buat kalian yang berminat masuk jurusan teknik informatika, silakan dibaca baik-baik agar punya gambaran secara lebih jelas bagaimana perkuliahan di teknik informatika. Jika kalian kesulitan untuk membuka link silabus perkuliahan di teknik informatika ITB tersebut, silakan buka link aslinya di sini.

Baca Juga  5 Kesalahan Umum Mahasiswa yang Harus Dihindari

Kemampuan Teknis yang Dibutuhkan:

  • Logika dan matematika
  • Bahasa inggris (pasif) untuk memahami bahasa pemrograman dan membaca literatur perkuliahan
  • Googling (untuk mencari solusi permasalahan teknis)

Kemampuan non-teknis yang dibutukan:

  • Kemampuan untuk belajar secara mandiri
  • Rasa penasaran yang tinggi terhadap dunia pemrograman
  • Berpikiran terbuka terhadap teknologi baru
  • Kemampuan memecahkan masalah
  • Kemampuan berpikir kreatif
  • Kemampuan untuk bekerja dalam batasan waktu tertentu
  • Kemampuan untuk bekerja dalam kelompok

Teknik Informatika Kemungkinan Besar Cocok Untuk:

  • Kalian yang suka belajar secara otodidak
  • Kalian yang suka dengan pemrograman
  • Kalian yang sudah pernah membuat website atau aplikasi ketika masih sekolah
  • Kalian yang belum pernah kenal pemrograman tapi suka dengan matematika dan teka-teki logika
  • Kalian yang belum pernah kenal pemrograman tapi punya cita-cita untuk membuat aplikasi, game, atau program tertentu
  • Kalian yang introvert dan tidak seberapa suka berinteraksi di luar ruang
  • Kalian yang siap untuk tidak punya banyak waktu luang selama kuliah karena banyaknya tugas dan praktikum

Teknik Informatika Kemungkinan Besar Tidak Cocok Untuk:

  • Kalian yang tidak suka dengan pemrograman
  • Kalian yang tidak suka dengan matematika dan logika
  • Kalian yang ingin belajar desain dan multimedia
  • Kalian yang berharap diajari photoshop, corel, adobe illustrator, adobe after effect, adobe premiere dan semacamnya di perkuliahan
  • Kalian yang tidak suka duduk lama-lama di depan laptop
  • Kalian yang ingin punya banyak waktu luang selama kuliah
  • Kalian yang ingin punya banyak teman perempuan. Karena di teknik informatika perempuan itu minoritas. Mungkin cuma sekitar 1/3 dari total mahasiswa yang ada. Tapi lebih mendingan daripada jurusan teknik-teknik yang lain seperti Teknik Mesin atau Teknik Perkapalan yang jumlah mahasiswinya sangat sedikit.

Gelar Akademis Lulusan:

Sebagian besar lulusan teknik informatika mempunyai gelar S.Kom (Sarjana Komputer). Mungkin ada beberapa yang S.T (Sarjana Teknik) atau Ir. (Insinyur) tapi kebanyakan gelarnya S.Kom. Menurut informasi terbaru, ada usulan gelar baru bagi lulusan teknik informatika yakni S.If (Sarjana Informatika) tapi sampai sekarang masih belum ada kejelasan kapan gelar S.If mulai diberlakukan.

Peluang Kerja Lulusan Teknik Informatika

Secara umum peluang kerja lulusan teknik informatika sangat luas. Meskipun persaingan masuk dan kuliahnya lumayan susah, itu semuanya akan terbayar lunas ketika kita sudah masuk dunia kerja. Karena lulusan teknik informatika salah satu yang paling banyak dicari di saat ini yang hampir semuanya berbasis teknologi informasi.

Mulai dari perusahaan IT semacam Google dan Facebook, BUMN, perusahaan tambang dan minyak, perusahaan manufaktur, perusahaan properti, perusahaan startup (Tokopedia, Bukalapak, Go-jek, Traveloka), game studio, software house, jadi dosen, PNS, semuanya membuka peluang bagi lulusan teknik informatika.

Kalaupun kalian tidak suka bekerja kantoran dengan segala macam rutinitasnya, kalian bisa bekerja sebagai freelancer yang bisa bebas bekerja di mana saja asalkan bisa menyelesaikan target pekerjaan sesuai dengan waktu yang sudah ditentukan.

Baca Juga  7 Tanda Kamu Cocok Kuliah di Jurusan Akuntansi

Meskipun lapangan pekerjaannya sangat luas, tidak semua lulusan teknik informatika akan mendapatkan kemudahan dalam mencari pekerjaan. Karena ada fase-fase yang perlu dilewati sebelum kita bisa mendapatkan pekerjaan. Mulai dari melamar, mengikuti tes, wawancara, dan lain sebagainya.

Belum lagi jika perusahaan tersebut mewajibkan adanya tes programming bagi lulusan teknik informatika yang melamar. Semakin tinggi kemampuan programming yang kalian miliki, semakin luas pula kesempatan kerja yang kalian punya. Karena di zaman globalisasi semacam ini, persaingan bukan hanya level kota, tapi sudah level dunia.

Buat kalian yang berminat untuk kuliah di jurusan teknik informatika, ada baiknya kalian memperbanyak portofolio kalian selama kuliah. Karena semakin ke sini, pola rekrutmen lulusan teknik informatika khususnya di perusahaan-perusahaan startup sudah hampir seperti di luar negeri di mana portofolio dan pengalaman lebih dihargai daripada sekadar lembar ijazah.

Tantangan lulusan teknik informatika:

Tantangan terbesar bagi lulusan informatika adalah kemampuan untuk terus bisa adaptasi. Karena selama beberapa tahun terakhir ini teknologi semakin cepat berkembang. Dalam setahun saja sudah bisa muncul puluhan, ratusan, bahkan ribuan teknologi baru.

Maka dari itu, lulusan teknik informatika harus bisa beradaptasi agar bisa terus bertahan. Selain kemampuan untuk adaptasi, lulusan teknik informatika juga diharuskan untuk bisa expert di salah satu bidang. Karena kalau cuma bisa setengah-setengah, sudah ada banyak sekali orang yang mempunyai kemampuan setengah-setengah.

Jadi, tantangan terbesar bagi lulusan teknik informatika yang ingin terjun di dunia teknologi informasi adalah harus bisa jago di salah satu bidang tapi di waktu yang sama juga harus siap untuk terus beradaptasi.

Kampus yang Direkomendasikan:

Berikut ini adalah beberapa kampus yang kami rekomendasikan buat kalian yang berminat untuk masuk jurusan teknik informatika. Kampus-kampus yang kami rekomendasikan berikut merupakan kampus-kampus di mana jurusan teknik informatikanya memiliki akreditasi A.

  • Institut Teknologi Bandung
  • Institut Teknologi Sepuluh Nopember
  • Universitas Atma Jaya Yogyakarta
  • Universitas Bina Nusantara
  • Universitas Dian Nuswantoro
  • Universitas Esa Unggul Jakarta
  • Universitas Gunadarma
  • Universitas Islam Indonesia
  • Universitas Islam Negeri Sunan Kalijaga Yogyakarta
  • Universitas Kristen Petra
  • Universitas Kristen Satya Wacana
  • Universitas Mercu Buana
  • Universitas Negeri Padang
  • Universitas Negeri Semarang
  • Universitas Presiden
  • Universitas Surabaya
  • Universitas Telkom

Biaya Kuliah:

Biaya kuliah di teknik informatika termasuk kategori sedang. Secara umum, mahasiswa informatika hanya membutuhkan modal di awal berupa laptop atau komputer dengan spesifikasi yang lumayan. Setelah itu jarang sekali mengeluarkan biaya lain-lain selama perkuliahan. Karena hampir semua tugas dan ujian dilaksanakan berbasis komputer.

Profesi yang Sesuai:

  • Manajer proyek IT
  • Programmer web
  • Programmer mobile
  • Frontend programmer
  • Backend programmer
  • Analis
  • Desainer web
  • Admin Database
  • Admin Jaringan
  • Admin Sistem
  • Tester
  • Dokumentator
  • Dosen
  • PNS
  • Freelancer

Jurusan Terkait:

Try Out SNBP

One thought on “Jurusan Teknik Informatika: Materi Kuliah dan Prospek Kerjanya”

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *